Sabtu, 04 Desember 2010

Mencoba kehandalan perahu plastik thetrekkers

Beberapa waktu yang lalu kami mencoba kehandalan perahu plastik yang kami kembangkan ini di sebuah tempat di kaki perbukitan Menoreh Kulon Progo Yogyakarta

Foto-foto dibawah ini membuktikan bahwa perahu plastik yang kami kembangkan ini masih bisa dipakai, dikendalikan dan kemudikan walaupun sudah terisi 3 remaja laki-laki.

Kami belum menguji sampai kapasitas berat berapa perahu ini maksimal bisa digunakan, tapi sekilas dari uji ini terbukti perahu plastik thetrekkers ini bisa digunakan.

Perahu plastik ini memang dirancang untuk anti bocor dan bisa digunakan di gang-gang sempit didaera perkotaan yang sering dilanda banjir tahunan.

Jika ingin melihat ataupun mendapatkan pelatihan pembuatannya silahkan kontak kami.



Berperahu plastik di seputaran toko thetrekkers Yogyakarta

Foto-foto dibawah ini diambil pada 3 Desember 2010 yang lalu, anakku renaisans dan dhia wafi berperahu plastik di seputaran toko thetrekkers Yogyakarta karena banjir yang datang melanda.

Seputaran toko dapat limpahan air dari sawah sebelah toko dan sekali lagi kami menguji perahu plastik hasil pengembangan kami ini, terbukti sekali lagi bahwa perahu plastik ini dapat berfungsi dengan baik.

Siapapun yang berminat mengembangkan ataupun menggunakannya silahkan kontak kami